Pelantikan BPC Hipmi Kabupaten Badung Bertekad Lahirkan Lebih Banyak Pengusaha Muda

 28 Mei 2018   

posbali.id

Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Kebupaten Badung secara resmi dilantik oleh BPD Hipmi Bali IGAA.Inda Trimafo Yadha, di Kerta Gosana Puspem Badung, Jumat (27/4).

Jajaran yang dilantik ialah Ketua Umum BPC Hipmi Badung AA. Bagus Bayu Joni Saputra, Sekretaris Umum I Putu Trisna Aditia dan Bendahara Umum I GAA Inten Yuliantari beserta pengurus lainnya. Pelantikan tersebut juga dihadiri oleh Wakil Bupati Badung Ketut Suiasa, Ketua DPRD Badung I Putu Parwata, Ketua Umum BPC Hipmi Bali IGAA Inda Trimafo Yudha dan undangan lainnya.

Usai dilantik Ketua BPC Hipmi Badung, Bagus Bayu Joni Saputra, dalam sambutanya mengatakan, organisasi Hipmi merupakan perkumpulan para pengusaha muda dengan sistem kaderisasi, jadi katua umumnya tak ada yang dua periode. Ia juga bertekad dalam kepemimpinannya, ia ingin menyebarkan virus wirausaha muda untuk berwirausaha dengan slogan “Aku Ingin Dagang”. “Melalui Hipmi kami akan gerakkan seka truna untuk berwirausaha dan membangun networking,” kata Bagus Bayu Joni.

Menurut dia, dengan membangun networking, peluang bisnis bisa didapatkan melalui tukar pengalaman dengan pengusaha yang telah mapan di bidangnya. “Bisnis dan membangun networking adalah modal yang sangat kuat untuk membangun usaha. Melalui networking dapat menambaha wawasan dan untuk berbagi informasi,” paparnya.

Ditambahkanya, dalam kepengurusannya untuk periode 2016-2019, pihaknya juga akan menggelar pelatihan untuk pemecahan masalah dengan mengundang pelatih hebat. Menciptakan pengusaha  muda lebih banyak lagi. “Dengan pelatih yang hebat ini akan memberikan motivasi, sehingga pengusaha muda lebih menggeliat,” harapya.

Sementara Ketua BPD Hipmi Bali, IGAA Inda Trimafo Yadha, dalam sambutanya berharap, ketua umum yang baru saja dilantik untuk tetap menjalin komunikasi kepada kepada ketua umum sebelumnya,. Sehingga, apabila ada program yang belum terlaksana dapat dilanjutkan dalam periode kepungurusan ini.

Ia mengatakan, peran BPC Hipmi Badung sangat penting. Mengingat Badung menjadi sentral pariwisata, sehingga dibutuhkan semangat pemuda untuk menjadi pengusaha dan mampu bersaing dengan pengusaha lainnya.  Untuk itu, pihaknya berharap agar Pemerintah Badung tetap memberikan support untuk kemajuan dunia usaha di Badung. “Baru pengusaha berkumpul bukan berarti tidak membutuhkan support pemerintah. Support pemeirntah sangat dibutuhkan untuk menciptakan roda perekonomian yang stabil,” kata perempuan yang akrab disapa Gek Inda ini.

Wabup Badung, Ketut Suiasa yang hadir mewakili Bupati Badung berharap, Hipmi dapat mencetak lebih banyak pengusaha muda di Kabupaten Badung.“Hipmi sangat dibutuhkan untuk mewujudkan lebih banyak lagi masyarakat menggeluti usaha, dan menjadikan lebih banyak lagi para pengusaha di Kabupaten Badung,’’ kata Suiasa.

Pemerintah, kata dia, akan senantiasa menjadi fasilitator dan berusaha untuk mewujudkan apa yang diinginkan oleh masyarakat. “Pemerintah wajib menyediakan sarana prasarana yang dibutuhkan masyarakat,” ujar Politisi Golkar ini. Suiasa juga menjelaskan, dalam kepemimpinannya bersama Bupati Badung, terdapat 17 program unggulan yang menjadi prioritas pembangunan lima tahun ke depan. “Dalam kepemimpinan kami berdua ada 17 prgram yang menjadi program unggulan. Dalam program unggulan tersbut terdapat program untuk memberdayakan UMKM,” jelasnya.

Menurutnya sebagai pemerintahan yang baik adalah pemerintah yang mampu menyatukan tiga komponen dasar. “Tentu di sini juga dibutuhkan peran Hipmi untuk mengajak lebih banyak lagi pengusaha muda. Mendorong minat pemuda untuk berwirausaha,” sebutnya.

sumber : posbali.id

TAGS :